Bupati Boltim Resmikan BUMDes Lonsiow Desa Motongkad Utara

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Untuk membangkitkan geliat usaha ditingkat desa, Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Salim Landjar meresmikan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Lonsiow Desa Motongkad Utara, Kecamatan Motongkad. Senin, (08/06/2020).

BUMDes ini, dikenal dengan unit usaha yang melayani penjualan sembilan bahan pokok kebutuhan masyarakat.

Menurut keterangan Ketua BUMdes Desa Motongkad Utara Roli Mamonto, bahwa BUMDes Lonsiow didirikan pada tanggal 25 Mei 2014 lewat Peraturan Desa (Perdes) Nomor 2 Tahun 2014 yang sudah di rubah dengan Peraturan Desa (Perdes) Nomor 3 Tahun 2019.

“BUMDes ini berdiri sejak tahun 2014. Kemudian mendapatkan dana bantuan dari Pemkab Boltim melalui dana hibah dengan jumlah 25 juta rupiah sebagai modal awal. Dengan adanya modal awal tersebut, Bumdes Lonsiow mulai bergerak di bidang usaha pertanian”ujar Mamonto

Kemudian kata Mamonto, Pada tahun 2019 pengelolah Bumdes Lonsiow mengusulkan kembali kepada Pemdes melalui Proposal usulan permohonan penyertaan modal usaha melalui Dana Desa (DD), dan usulan tersebut di setujui oleh Pemdes Motongkad Utara sebesar kurang lebih 94 juta rupiah.

Seiring waktu berjalan, di akhir Desember tahun 2019 unit usaha ini telah mendapatkan keuntungan sebesar kurang lebih 7,5 juta.

Lebih lanjut di jelaskannya bahwa, kehadiran BUMDes Lonsiow yang bergerak dalam penjualan sembilan bahan pokok tersebut mendapat dukungan penuh dari masyarakat.

“Masyarakat disini sangat mendukung. Hal itu nampak dari hasil rekapitulasi penjualan sebelum adanya peresmian yaitu penjualan pada tanggal 22 Mei 2020 sampai dengan 7 Juni atau 15 hari kerja, dengan hasil penjualan mencapai kurang lebih 94 juta rupiah,” jelas Roli Mamonto dan di benarkan oleh Sangadi Abdul Haris Mokoagow serta Sekdes Roni Ahmad.

Sementara, dalam kesempatan itu Bupati Sehan Landjar memberikan apresiasi bagi Pemerintah Desa (Pemdes) Motongkad Utara atas berdirinya BUMDes Lonsiow yang hari ini telah diresmikan.

“Selaku Pemerintah Daerah tentunya saya memberikan apresiasi kepada Pemdes Motongkad Utara atas berdirinya Bumdesmart Lonsiow yang hari ini telah di resmikan,” kata Bupati Sehan bangga.

Menurut bupati Desa merupakan penggerak ekonomi. Sehingga keberadaan BUMDes ini diharapkan bisa menambah pendapatan desa.

Turut hadir dalam acara peresmian itu diantaranya Camat Motongkad Iwan Tololiu Sangadi se Kecamatan Motongkad dan beberapa staf kusus Bupati seperti Sehan Mokoagow yang juga selaku tokoh masyarakat setempat, Yosep Sikopong dan Faisal Landjar.

(Parz)

Leave A Reply

Your email address will not be published.