Lantamal VIII Turun Langsung Pembersihan Lokasi Tanah Longsor dan Banjir di Sangkub

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLMUT — Satgas yang dibentuk oleh Lantamal VIII untuk membantu korban bencana alam tanah longsor dan banjir bandang telah tiba di Sangkub, Bolmut setelah melewati perjalanan hampir setengah hari. Sesampainya di lokasi dilaksanakan apel kelengkapan oleh Dansatgas Mayor Laut (P) Supriyanto, Rabu (11/3).

Selanjutnya Dansatgas melaksanakan koordinasi dengan Kepala Desa Suka Makmur, Kepala Desa Pangkusa, Danposal dan Babinsa tentang hal-hal yang perlu dikerjakan. Kemudian Dansatgas membagi personil menjadi 2 Tim untuk membantu masyarakat sekitar membersihkan material longsor dan sisa-sisa banjir berupa lumpur.

Tim pertama membantu masyarakat di Desa Suka Makmur membersihkan puing-puing gereja Pantekosta yang ambruk karena terkena longsoran tanah dan pohon tumbang dilanjutkan pembersihan sekolah TK bersama masyarakat.

Tim kedua membantu masyarakat Desa Pangkusa memindahkan pondok TPQ (Taman Pengajian Al Qur’an) yang terseret oleh banjir dilanjutkan pembersihan sekolah PAUD terpadu di Desa Pangkusa.

Dapat disampaikan pula bahwa, kondisi lokasi Bencana sering mati listrik dan tidak ada sinyal. Sehingga akses berkomunikasi sangat sulit mendapatkan sinyal, dan harus menuju daerah sekitar 9 km dari lokasi kejadian.

(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.