Bitung Tengah Salurkan Bantuan Untuk Lansia

0

DETIKSULAWESI.COM, BITUNG – Pemerintah Kota Bitung di Kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa, kembali menyalurkan bantuan untuk Lansia, Selasa (09/06/2020).

Penyerahan bantuan ini dilaksanakan di Aula Kantor Camat Maesa, kompleks Nabati. Sebanyak 160 lansia, menerima uang sebesar Rp 300.000 per lansia.

Lurah Bitung Tengah Christo Dame, yang turut hadir dalam penyerahan bantuan tersebut mengatakan, bantuan Pemkot Bitung ini merupakan salah satu bentuk penanggulan dari dampak wabah Covid-19.

“Bantuan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar bagi lansia yang terdampak Covid-19 di wilayah Kota Bitung, lebih khusus di Kelurahan Bitung Tengah,” ucap Christo kepada detiksulawesi.com, yan didampingi Camat Maesa Herny M Posumah.

Posumah juga menyampaikan, dalam penyaluran bantuan untuk Lansia, Pemerintah Kecamatan Maesa tetap mengingatkan untuk social distancing.

“Penyaluran bantuan ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Bitung bagi masyarakat. Situasi darurat saat ini, Wali Kota Bitung Maximikiaan Jonas Lomban sangat responsif untuk menjangkau masyarakat melalui kebijakan dan program-programnya,” ujar Posumah disela – sela penyaluran bantuan.

(rau)

Leave A Reply

Your email address will not be published.