Herson Mayulu Hadiri Acara Silaturahmi Syawal 1440 H Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulut

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLSEL — Bertempat di Hotel Sahid Kawanua Manado, Minggu (30/06/2019) kemarin, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Utara (Sulut) menyelenggrakan Acara Silaturahmi Syawal 1440 Hijriah, yang juga dihadiri oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI selaku Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Dr. Muhadjir Effendy, MAP dan juga Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE, serta Hi. Herson Mayulu, Sip sebagai penceramah dalam acara ini.

Hi. Herson Mayulu, Sip yang juga ketua LPTQ dan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulut dalam sambutanya menghimbau untuk tetap menjaga tali Silaturahmi antar umat beragama.

“Melalui momen ini marilah kita untuk tetap menjaga hubungan silaturahmi antar umat manusia baik sesama muslim maupun saudara kita non muslim, saya berharap agar warga Muhammadiyah jangan mudah terprofokasi oleh berita atau isu bohong yang hanya akan memecah belah kita,” ujar Herson.

Herson juga dalam kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada semua warga Muhammadiyah yang telah memberikan suport dan dukungan kepada dirinya.

“Saya berterima kasih kepada warga Muhammadiyah, karena dari awal tetap istiqomah mendukung dan memilih saya, maka lewat kesempatan ini saya ucapkan terima kasih,” ungkap Caleg terpilih DPRRI ini.

Sementara itu, Gubernur Olly dalam sambutanya mengatakan akan pentingnya parsatuan dan kesatuan dalam kehidupan sehari-hari yang harus tetap dijaga sesuai dengan Motto Sulawesi Utara.

“Di sulut semua agama hidup rukun dan damai, tidak mudah terprofokasi karena semua berpegang teguh pada semboyan Sulut yakni Torang samua basudara, dan ini sudah dikemas dengan torang samua ciptaan tuhan,” imbuh orang nomor satu di Sulut ini.

Sedangkan Ketua Pusat Muhammadiyah dalam sambutanya meminta agar seluruh warga Muhammadiyah untuk tetap berpegang pada 10 pedoman Muhammadiyah, “Tidak ada alasan Muhammadiyah untuk tidak bekerja sama dengan pemerintah,” singkat Muhadjir.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan seragam KOKAM, yang diberikan secara simbolis oleh Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Dr. Muhadjir Effendy, MAP kepada Ketua PDPM Kabupaten Bolsel Delfian Giputra Thanta.

(Utha)

Leave A Reply

Your email address will not be published.