Gelar Rakor, Bupati Surunuddin Janjikan Pengaspalan Jalan

0

DETIKSULAWESI.COM, KONSEL -Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga didampingi Wakil Bupati, Arsalim Arifin, intens menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Pemerintah Kecamatan, Kelurahan dan Desa di wilayahnya.

Di dalam rakor, Surunuddin menyerap aspirasi demi peningkatan pembangunan baik infrastruktur maupun sarana prasarana lainnya.

Bahkan, Surunuddin berjanji akan mempercepat pengaspalan sejumlah jalan. Itu ia sampaikan saat Rakor dengan masyarakat Kecamatan Basala.

“Insha Allah, tahun ini juga akan dituntaskan pengaspalan menuju Kecamatan Lalembuu sejauh 2 KM. Dan jika dipercaya pada periode berikutnya, akses jalan ke Kabupaten Kolaka Timur juga akan dihitamkan, sehingga keseluruhan ruas jalan Kecamatan Basala akan tersentuh Aspal,” janjinya.

Selain itu, Surunuddin pun mengimbau agar seluruh ASN hingga aparatur desa dan kelurahan, dapat memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat.

“Mari kita mewujudkan tata kelola pemerintahan dengan memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh masyarakat dalam hal pengurusan apapun. Ini demi mencapai Konsel yang maju dan hebat,” ajaknya.

Sedangkan khusus di Kecamatan Konda, Surunuddin menjanjikan akan menaikkan honor bagi aparatur desa setara ASN Golongan II dan akan mengangkat para Honorer sebagai Pegawai Pemerintah Perjanjian Kontrak (P3K).

“Dengan prioritas yang telah lama mengabdi atau sudah berusia lebih tua. Tentunya melalui tes antar honorer dan sesuai juknis dari pemerintah,” ujarnya.

“Semuanya kita laksanakan bertujuan untuk bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat sesuai dalam konsep Desa Maju, dengan tersedianya kebutuhan pangan, pemenuhan pendidikan dan pelayanan kesehatan yang lebih baik,” pungkasnya.

(Edison)

Leave A Reply

Your email address will not be published.