Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli Kunjungi Korban Kebakaran

0

DETIKSULAWESI.COM, TOLITOLI – Korban bencana kebakaran di Kelurahan Sidoarjo Kecamatan Baolan yang saat ini berada di tenda-tenda pengungsian, dikunjungi oleh Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli, Rabu (5/2/2020).

Meskipun waktu kunjungannya tidak bersamaan, namun kehadiran keduanya telah memberikan spirit dan motivasi kepada para korban untuk tetap semangat dan optimis menghadapi musibah ini.

Wakil Bupati Tolitoli Hi. Abdul Rahman Hi Budding yang tiba di lokasi pada pagi hari didampingi Sekretaris Daerah Drs. Hi. Mukaddis Syamsuddin, menemui warga di tenda-tenda yang ditempati pengungsi serta melihat langsung penerimaan, penyimpanan dan pendistribusian bantuan untuk korban bencana.

Pada siang harinya Bupati Tolitoli Hi. Moh Saleh Bantilan, bersama Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Hj. Nuraeni Saleh Bantilan juga menemui dan berdialog langsung dengan sejumlah warga yang menjadi korban kebakaran.

Pada kesempatan itu, baik Bupati maupun Wakil Bupati menerima berbagai keluhan, masukan serta saran-saran dari warga yang ditujukan kepada Pemerintah Daerah.

“Untuk menindaklanjuti penanganan korban musibah kebakaran ini, kami akan mengadakan rapat lengkap dengan semua Pimpinan Perangkat Daerah, Camat Baolan dan para Lurah se Kabupaten Tolitoli yang akan digelar di Aula Wisma Daerah pada Rabu malam nanti,” ujar Bupati. **

Leave A Reply

Your email address will not be published.