Pemkab Tolitoli Luncurkan Aplikasi Sistem E-Kinerja

0

DETIKSULAWESI.COM, TOLITOLI – Untuk memberikan apresiasi dan pengakuan atas kinerja pegawai, Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli meluncurkan aplikasi sistem e-kinerja yang sekaligus dapat melakukan penilaian kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) serta memberikan kepastian penilaian kinerja dan pembinaan karier PNS.

Peluncuran _(Launching)_ e-kinerja di lingkungan Pemkab Tolitoli dilakukan secara resmi oleh Wakil Bupati Tolitoli Hi. Abdul Rahman Hi. Budding disela-sela acara pembukaan Bimbingan Teknis evaluasi kinerja PNS yang dilaksanakan di Meeting Room Hotel Mitra Utama Tolitoli pada senin siang (5/8).

Dasar pelaksanaan penerapan system e-kinerja tersebut adalah Undang-undang Nomor 4 tahun 2015 tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen ASN.

Kepala Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesua J Irawan Darmanto, SH menjelaskan terdapat beberapa perubahan mendasar dalam implementasi penilaian kinerja PNS yang tentu dapat mendorong PNS untuk berkinerja lebih baik dan lebih profesional dan saat ini baik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) maupun Badan Kepegawaian Negara (BKN) sedang merumuskan ketentuan regulasi yang ada di mana BKN ditugaskan untuk menyiapkan aplikasi informasi kinerja PNS secara nasional yang dapat diintegrasikan dengan aplikasi kinerja PNS di instansi pemerintah.

“Dengan telah ditetapkannya Peraturan Pemerintah Nomor 46 tahun 2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS yang ditindaklanjuti dengan ketentuan pelaksanaannya melalui Peraturan Kepala BKN Nomor 1 Tahun 2013 setelah diadakan monitoring dan evaluasi dan masih ditemukan berbagai masalah,” paparnya.

Oleh karena itu, terus dilakukan pengembangan berbagai aplikasi terkait penilaian prestasi kerja PNS sehingga diharapkan seluruh pengelola kepegawaian memberikan penilaian prestasi kerja PNS di instansi masing-masing.

Wakil Bupati Tolitoli Hi. Abdul Rahman Hi. Budding mengatakan pemanfaatan teknologi informasi untuk meningkatkan mutu manajemen kinerja PNS merupakan hal penting dan strategis untuk dilakukan.

“Dengan adanya aplikasi sistem informasi manajemen kinerja dapat memudahkan upaya pembinaan PNS untuk mendukung pelaksanaan _e-government_ di Kabupaten Tolitoli,” terangnya.

Menurut Wakil Bupati, penerapan e-kinerja di lingkungan Pemda Kabupaten Tolitoli merupakan suatu terobosan untuk meningkatkan kinerja PNS yang profesional sehingga dapat meningkatkan akuntabilitas kinerja pemerintahan secara umum di mata masyarakat luas.

Dengan diluncurkannya system aplikasi e-kinerja ini tentunya sangat tepat untuk memberikan kesempatan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara agar dapat mengembangkan diri, meningkatkan kemampuan, pengetahuan, pengalaman dan wawasan dalam setiap tugas dan tanggung jawab.

Wabup berharap seluruh perangkat daerah untuk segera melakukan penyesuaian dan menerapkan aplikasi e-kinerja di unit kerja masing-masing sebagai langkah cerdas dalam menggunakan teknologi guna mendukung kelancaran tugas dan pekerjaan.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia yang diwakili oleh J. Irawan Darmanto, SH, Asisten Sekretaris Daerah Kabupaten Tolitoli bidang Administrasi Umum Ir. Hardiyan, M.Si, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tolitoli Usman Taba, SE.,MH.,MM, kepala Organisasi Perangkat Daerah dan pimpinan Unit Kerja lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, para Instruktur dan Narasumber, panitia pelaksana dan peserta Bimbingan Teknis. Kepala BKPSDM Kabupaten Tolitoli Usman Taba, SE.,MH.,MM.

(Nadir)

Leave A Reply

Your email address will not be published.