Hukum & KriminalNasionalTerkini

DKPP Berhentikan Tetap Empat Penyelenggara Pemilu

×

DKPP Berhentikan Tetap Empat Penyelenggara Pemilu

Sebarkan artikel ini
DKPP Berhentikan Tetap Empat Penyelenggara Pemilu
Kepala Biro Administrasi DKPP RI, Bernad D Sutrisno

DETIKSULAWESI.COM, JAKARTA — Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) menggelar sidang kode etik dengan agenda pembacaan putusan dari 22 perkara di Ruang Sidang DKPP, Gedung Bawaslu RI, Jl MH Thamrin Nomor 14 Jakarta Pusat, Rabu (30/1/2019). Dalam sidang pembacaan putusan tersebut, ada sebanyak  96 Teradu yang diputus perkaranya.

Sidang yang dimulai pada pukul 13.00 WIB ini dipimpin oleh Ketua majelis, Dr Harjono dan anggota majelis Prof Muhammad, Prof Teguh Prasetyo, Dr Ida Budhiati, Dr Alfitra Salamm dan Fritz Edward Siregar Ph.D.

Terhadap putusan-putusan yang dibacakan tersebut, ada sebanyak empat orang penyelenggara pemilu dijatuhi sanksi berupa Pemberhentian Tetap, satu orang diberhentikan dari jabatan Ketua dan dua orang diberhentikan sementara.

Empat orang yang mendapat sanksi Pemberhentian Tetap adalah Misgianto, Ketua PPK Jelutung, Kota Jambi, Arif Rahmanudin, Ketua Panwascam Jelutung, Kota Jambi Zulkifli, Ketua Panwascam Peudada, Kab Bireuen, dan Irfan, Anggota KPU Kab Sinjai.

“Mengabulkan pengaduan pengadu untuk seluruhnya, menjatuhkan sanksi berupa Pemberhentian Tetap kepada Teradu Muhammad Irfan selaku Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sinjai. Dan, memerintahkan Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Selatan untuk melaksanakan Putusan ini paling lama 7 (tujuh) hari sejak Putusan ini dibacakan,” kata Harjono ketika membacakan putusan dari perkara nomor 264/DKPP-PKE-VII/2018.

Seorang penyelenggara Pemilu yang mendapat sanksi pemberhentian dari jabatan Ketua adalah Rinto Pakpahan, Ketua Bawaslu Kota Jayapura perkara nomor 258/DKPP-PKE-VII/2018.

Sedangkan dua orang penyelenggara Pemilu yang mendapat sanksi berupa pemberhentikan sementara berasal dari Bawaslu Kab Banggai, Sulawesi Tengah, yaitu Welly Ismail (Ketua) dan Irman Budahu (Anggota). Keduanya mendapat sanksi pada perkara nomor 294/DKPP-PKE-VII/2018.

Selain itu, DKPP menjatuhkan sanksi berupa Peringatan Keras kepada 5 (lima) orang penyelenggara pemilu dan Peringatan kepada 51 orang penyelenggara pemilu. DKPP juga merehabilitasi 33 orang penyelenggara pemilu yang tidak terbukti melanggar kode etik.

Terhadap 96 penyelenggara pemilu yang dijatuhi sanksi  dari 22 perkara ini, 40 orang berasal dari jajaran KPU, mulai dari tingkat kecamatan hingga pusat. Sisanya, yaitu 56 orang berasal dari jajaran Bawaslu, mulai dari tingkat kecamatan hingga pusat.

(hms/dsc)

 

Berikut Tabel Rekapitulasi Hasil Putusan:

NO NOMOR PERKARA TERADU
NAMA JABATAN Putusan
1 237/DKPP-PKE-VII/2018 Rahmat Habinsaran Daulay Ketua KPU Kab.Padang Lawas Peringatan
Amran Pulungan Anggota KPU Kab.Padang Lawas Peringatan
Rahmat Efendi Siregar Anggota KPU Kab.Padang Lawas Peringatan
Indra Syahbana Nasution Anggota KPU Kab.Padang Lawas Peringatan
2 259/DKPP-PKE-VII/2018 Muh. Arsalin Aras Ketua KPU Kab. Majene Peringatan Keras
Munawir Anggota KPU Kab. Majene Peringatan Keras
3 267/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Peringatan
Muhammad Afifudin Anggota Bawaslu RI Peringatan
Rahmat Bagja Anggota Bawaslu RI Peringatan
Fritz Edward Siregar Anggota Bawaslu RI Peringatan
Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Peringatan
Muhammad Amin Ketua Bawaslu Prov. Jatim Rehabilitasi
Aang Kunaifi Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
Totok Hariyono Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
Purnomo Satriyo Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
Muh. Ikhwanudin Alfianto Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
Eka Rahmawati Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
Nur Elya Anggraini Anggota Bawaslu Jatim Rehabilitasi
4 271/DKPP-PKE-VII/2018 Azman Ketua KIP Kota Sabang Peringatan
Muhammad Yani Anggota KIP Kota Sabang Peringatan
Akmal Said Anggota KIP Kota Sabang Peringatan
Bainah Salmiah Anggota KIP Kota Sabang Peringatan
Hendra Kurniawan Anggota KIP Kota Sabang Peringatan
5 273/DKPP-PKE-VII/2018 Misgianto Ketua PPK Jelutung, Kota Jambi Pemberhentian Tetap
Syamsul Arip Anggota PPK Jelutung, Kota Jambi Peringatan
Sartini Anggota PPK Jelutung, Kota Jambi Peringatan
6 288/DKPP-PKE-VII/2018 Arif Rahmanudin Ketua Panwascam Jelutung, Kota Jambi Pemberhentian Tetap
7 283/DKPP-PKE-VII/2018 Demianus Payage Anggota Bawaslu Kab. Yalimo Rehabilitasi
Yohanes Dogopia Anggota Bawaslu Kab. Yalimo Rehabilitasi
8 292/DKPP-PKE-VII/2018 Zulkifli Ketua Panwascam Peudada Pemberhentian Tetap
9 276/DKPP-PKE-VII/2018 Imam Hidayat Ketua KPU Kota Jakarta Pusat Rehabilitasi
Wahyu Dinata Anggota KPU Kota Jakarta Pusat Rehabilitasi
Achmad Dahlan Anggota KPU Kota Jakarta Pusat Rehabilitasi
Afif Rosadiansyah Anggota KPU Kota Jakarta Pusat Rehabilitasi
Musfir Anggota KPU Kota Jakarta Pusat Rehabilitasi
10 278/DKPP-PKE-VII/2018 Muardi  Unusa Ketua KPU Kab Gorontalo Utara Peringatan
Moh. Ghandi A. Tapu Anggota KPU Kab Gorontalo Utara Peringatan
Fardan Labanga Anggota KPU Kab Gorontalo Utara Peringatan
Muslukum Tondako Anggota KPU Kab Gorontalo Utara Peringatan
Sofyan Jakfar Anggota KPU Kab Gorontalo Utara Peringatan
11 247/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Rehabilitasi
Dr. Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Moc Afifuddin Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Rahmat Bagja Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Fritz Edward Siregar Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Gunawan Suswantoro Sekjen Bawaslu RI Rehabilitasi
12 264/DKPP-PKE-VII/2018 Irfan Anggota KPU Kab. Sinjai Pemberhentian Tetap
13 258/DKPP-PKE-VII/2018 Rinto Pakpahan Ketua Bawaslu Kota Jayapura Pemberhentian dari Jabatan Ketua
Frans Johan Zakarias Rumsarwir Anggota Bawaslu Kota Jayapura Peringatan Keras
Hardin Halidin Anggota Bawaslu Kota Jayapura Peringatan Keras
14 263/DKPP-PKE-VII/2018 Theodorus Kossay Ketua KPU Provinsi Papua Peringatan
Tarwinto Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
Diana Dorthea Simbiak Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
Fransiskus Antonius Letsoin Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
Melkianus Kambu Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
Zandra mambrasar Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
Zufri Abubakar Anggota KPU Provinsi Papua Peringatan
15 269/DKPP-PKE-VII/2018 Arief Budiman Ketua KPU RI Peringatan
Pramono Ubaid Tanthowi Anggota KPU RI Peringatan
Hasyim Asy’ari Anggota KPU RI Peringatan
Ilham Saputra Anggota KPU RI Peringatan
Wahyu Setiawan Anggota KPU RI Peringatan Keras
Viryan Anggota KPU RI Peringatan
Evi Novida Ginting Manik Anggota KPU RI Peringatan
16 274/DKPP-PKE-VII/2018 Arief Budiman Ketua KPU RI Peringatan
17 291/DKPP-PKE-VII/2018 Rusidi Rusdan Ketua Bawaslu Provinsi Riau Rehabilitasi
Neil Antariksa Anggota Bawaslu Provinsi Riau Rehabilitasi
Gema Wahyu Adinata Anggota Bawaslu Provinsi Riau Rehabilitasi
Amiruddin Sijaya Anggota Bawaslu Provinsi Riau Rehabilitasi
Hasan Anggota Bawaslu Provinsi Riau Rehabilitasi
18 285/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Peringatan
Rahmad Bagja Anggota Bawaslu RI Peringatan
Mochamad Afifudin Anggota Bawaslu RI Peringatan
Frits E Siregar Anggota Bawaslu RI Peringatan
Dr. Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Peringatan
19 289/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Peringatan
Rahmad Bagja Anggota Bawaslu RI Peringatan
Mochamad Afifudin Anggota Bawaslu RI Peringatan
Frits E Siregar Anggota Bawaslu RI Peringatan
Dr. Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Peringatan
20 286/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Peringatan
Rahmad Bagja Anggota Bawaslu RI Peringatan
Mochamad Afifudin Anggota Bawaslu RI Peringatan
Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Peringatan
Frits Edward Siregar Anggota Bawaslu RI Peringatan
Natijo Elem Anggota Bawaslu Kab Kaur Rehabilitasi
Oyon Zupra Anggota Bawaslu Kab Kaur Rehabilitasi
21 294/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Peringatan
Gunawan Suswantoro Sekjen Bawaslu RI Rehabilitasi
Welly Ismail Ketua Bawaslu Kab Banggai Pemberhentian Sementara
Irman Budahu Anggota Bawaslu Kab Banggai Pemberhentian Sementara
22 245/DKPP-PKE-VII/2018 Abhan Ketua Bawaslu RI Rehabilitasi
Rahmat Bagja Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Mochamad Afifudin, Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Dr. Ratna Dewi Pettalolo Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi
Fritz Edward Siregar Anggota Bawaslu RI Rehabilitasi

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *