DETIKSULAWESI.COM, MANADO – Assisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemprov Sulawesi Utara, Edison Humiang, Jumat (1/03/2019) siang menerima kunjungan Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Kabasarnas) Marsdya TNI Bagus Puruhito, di Ruang VIP Bandara Sam Ratulangi Manado.
Kedatangan Kepala Basarnas ke Sulut, untuk meninjau langsung operasi SAR di area longsornya tambang rakyat di Desa Bakan Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow,.
Berdasarkan rilis yang dikeluarkan Humas Pemprov Sulut, Sesuai jadwal, Kabasarnas akan melakukan rapat bersama tim SAR pada malam ini di Bakan untuk lebih mengoptimalkan proses evakuasi korban.
Sebelumnya, Deputi Bidang Operasi Basarnas Mayor Jenderal Nugroho Budi yang memimpin langsung proses evakuasi pada Kamis (28/2/2019) menerangkan bahwa tim SAR gabungan berjumlah 485 orang yang terdiri dari Basarnas, BPBD, TNI, Polri, PMI, pihak perusahaan dan warga serta keluarga terus berupaya semaksimal mungkin untuk melakukan evakuasi terhadap para korban.
(Hel)