DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU — Sehari jelang Pemilu serentak 2019 segala persiapan terus dilakukan bukan hanya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu, Pemerintah Kota pun giat turut melakukan pemantauan kesiapan seluruh pendukung saat hari pencoblosan.
Seperti dilakukan Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan hari ini, usai menyambangi kantor PLN UP3 Kotamobagu, langsung menuju kantor KPU Kotamobagu.
Kedatangan Wawali guna memantau kesiapan KPU Kotamobagu jelang Pemilu serentak besok.
Wawali mengungkapkan, KPU telah siap melaksanakan Pemilu Legislatif dan Presiden.
“Hasil pantauan dari Pemerintah terkait kesiapan yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu. Pada intinya KPU siap menyelenggarakan Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif di Kota Kotamobagu,” paparnya.
Wawali juga mengajak kepada masyarakat untuk memberikan apresiasi kepada penyelenggara karena mampu kerja tim work guna terselenggaranya hajatan ini dengan baik.
“Mari kita berikan apresiasi kerja mereka agar penyelenggaraan pemilu serentak dapat berjalan baik,” ujarnya.
“Kepada masyarakat Kotamobagu, besok marilah kita berbondong-bondong ke TPS untuk menggunakan hak pilih, jangan Golput,” Wawali mengajak.
(Kifly)