Kotamobagu

PLN UP3 Kotamobagu Komitmen Budayakan K3

×

PLN UP3 Kotamobagu Komitmen Budayakan K3

Sebarkan artikel ini

detiksulawesi.com – PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Kotamobagu, (UP3) menggelar Apel Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Kegiatan ini bertujuan untuk terus mengingatkan pentingnya safety, dalam bekerja. Apel yang berlangsung di halaman kantor beralamat di Jalan Paloko Kinalang Jalur Dua tersebut, dipimpin langsung Manager UP3 Meyrina Turambi dan diikuti seluruh pegawai dan mitra kerja PLN UP3 Kotamobagu.

Untuk mewujudkan PLN UP3 Kotamobagu berbudaya K3, harus dikawal dan terus dipantau. Salah satu perwujudanya dengan diadakan penandatanganan komitmen K3 oleh seluruh pegawai dan mitra kerja PLN UP3 Kotamobagu sebagai bukti kesungguhan menerapkan budaya K3 dalam bekerja untuk bidang pekerjaan apapun.

“Tidak ada yang lebih penting dari Jiwa Manusia. Marilah kita tingkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja di lingkungan PT. PLN (Persero) dengan melakukan langkah yang komprehensif guna mencegah terjadinya kecelakaan yang dapat merugikan,” ujar Meyrina, Senin 28 Januari 2019 saat membacakan sambutan Menteri Ketengakerjaan, Republik Indonesia, pada Apel Bulan Bhakti K3 Nasional tahun 2019.

Pejabat Pelaksana K3 dan Lingkungan, Denny Tereima menambahkan, selain dilaksanakan Apel Bulan K3, PLN UP3 Kotamobagu juga melaksanakan Gelar Peralatan kerja dan APD.

“Sebagai salah satu implementasi dalam menciptakan Budaya K3 serta memantau kondisi peralatan kerja serta APD yang masih layak dan sudah tidak layak,” jelasnya.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan sertifikat penghargaan bagi dua mitra kerja yang selalu memperhatikan K3 dan konsisten dalam melakukannya, yaitu PT. Matracom dan PT. Uplin. Seluruh rangkaian acara berjalan dengan menerapkan filosofi budaya K3, dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu mewujudkan budaya K3 dalam tubuh PLN UP3 Kotamobagu, dan tentunya menjadi teladan bagi Mitra Kerja, badan usaha lainya dan juga masyarakat.

Adeputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *