DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU – Mesjid Agung Baitul Makmur yang menjadi ikon masyarakat Kota Kotamobagu, yang proses pengerjaannya sempat terhenti, tidak lama lagi akan kembali dilanjutkan.
Hal itu dibenarkan Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial (Kabagkesos) Kotamobagu Adin Mantali.
“Iya, untuk perencanaan sudah ada pemenang dan sudah ditandatangani PPK yakni CV Asmara, dengan pemetaan perencanaan pekerjaan landscape,” ucapnya.
Kata Adin, Rencananya untuk kelanjutan pembangunan fisiknya terdiri dari tiga item, yakni Pekerjaan baseman, marmer polesan marmer, dan pekerjaan koridor.
“Sesuai perhitungan proyek lanjutan 2019, memakan anggaran Rp6milliar (sesuai perencanaan) dan Itu nanti akan dilelang,” ujarnya.
Adin berharap, masyarakat untuk bersabar karena Ramadhan tahun ini bangunan Masjid belum bisa digunakan sebab masih dikerjakan.
(Tr-01)