Luas Wilayah Bertambah, Pemkot Tunggu Penetapan Kemendagri

0

DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU – Luas wilayah Kota kotamobagu dipastikan bertambah, kepastian ini didapat usai berkas hasil perampungan tambahan luas wilayah bersama dengan Badan Informasi Geospasial (BIG) dengan ketambahan 40 Kilo Meter persegi saat ini sudah berada di Kemendagri.

Menurut Kepala Bagian Tata Pemerintahan, Marham Anas Tungkagi, Pemkot Kotamobagu, saat ini tinggal menunggu jadwal penetapan Kemendagri atas berkas yang sudah diusulkan.

“Iya, saat ini tinggal menunggu jadwal penetapan kemendagri atas luas wilayah,” sebutnya.

Luas wilayah Kotamobagu mengalami ketambahan 40 kilo meter, dimana luas wilayah sebelumnya 68 Kilo meter persegi, di totalkan keseluruhan menjadi 108 Km2.

Ketambahan terbesar berada di wilayah Kecamatan Kotamobagu Barat dengan luas 20 Km2, Kecamatan Kotamobagu Timur seluas 10 Km, Kotamobagu Selatan 5 Km dan Kotamobagu Utara 5 Km2

(Kifly)

Leave A Reply

Your email address will not be published.