Gaji ASN Kotamobagu Kembali Lewat BSG

0

DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU — Setelah hengkang dua tahun silam, sekarang pembayaran gaji ASN Kotamobagu kembali ke Bank SulutGo (BSG).

Penandatanganan nota kesepahaman dilaksanakan, Senin(19/10/2020), di Aula Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu, antara Wali Kota Tatong Bara dengan Direktur Utama Bank SulutGo Jeffri A.M.Dendeng.

Wali Kota menyampaikan harapannya MoU yang dilaksanakan dapat menjadi jalan kemitraan antara Pemerintah Kota Kotamobagu dengan Bank SulutGo akan berjalan dengan baik.

Untuk tahap awal, baru pembayaran gaji yang dipindah dari Bank BRI ke Bank SulutGo. Sekitar Rp10 milyar lebih gaji ASN akan mulai dibayarkan Bank SulutGo. Adapun pemindahan RKUD secara keseluruhan nanti tahun depan, terang Tatong.

Menyinggung soal kredit bagi ASN, Tatong mengingatkan kepada pihak Bank agar pemberian kredit bagi ASN jangan sampai tidak ada lagi yang diterima ASN tersebut. Pemotongan hanya dilakukan untuk gaji saja, sedangkan TPP, TKD dan Sertifikasi jangan dipotong, pintanya.

(*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.