Pimpin Rapat Evaluasi Aparatur di Kecamatan Landono, Surunuddin: ASN Kerja Melayani Bukan Dilayani

0

DETIKSULAWESI.COM, KONSEL- Sesuai janji sebagai Bupati Konawe Selatan yang memasuki tahun keempat kepemimpinannya, Bupati Surunuddjn Dangga, akan terus melakukan kunjungan ke seluruh Kecamatan hingga Kelurahan dan Desa untuk melakukan evaluasi kinerja ASN dan perangkat.

Itu dilakukan, mengingat berbagai program pemerintah harus benar-benar terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat di daerahnya.

Seperti kunjungan kerja sebelumnya di beberapa Kecamatan, kali ini didampingi Wakil Bupati, Arsalim Arifin dan sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemda Konsel melaksanakan rapat evaluasi bersama Aparatur Pemerintahan se- Kecamatan Landono, Selasa (10/12/2019).

“Di penghujung tahun keempat kepemimpinan saya bersama Wabup, Arsalim, saatnya lebih banyak berkunjung ke wilayah Kecamatan, Kelurahan dan Desa untuk melihat progres pembangunan pemerintahan sekaligus mengevaluasi kinerja aparatur di bawahnya,” ucap Surunuddin mengawali dialognya bersama jajaran aparatur dan masyarakat se- Kecamatan Landono.

Yang mana kata Surunuddin, pada awal tahun pertama memimpin pemerintahan, ia memfokuskan untuk melakukan penataan birokrasi dan aparatur, serta perbaikan tata kelola keuangan dan pelaksanaan program membangun Konsel.

“Dan nanti di penghujung tahun ke-4 ini saya melakukan kunjungan kerja dan rapat koordinasi untuk mengevaluasi dan menjelaskan program-program pemerintah yang sudah berjalan,” ujarnya.

Selanjutnya Surunuddin menyampaikan bahwa cara kerja ASN adalah melayani bukan dilayani, yang harus bekerja mengikuti perkembangan kondisi terkini yang berbasis teknologi, karena kontrol masyarakat atas pelayanan pemerintahan lebih mudah hanya melalui media sosial.

“Jadi ASN harus berubah paradigma dan pola kerjanya, juga lebih cepat menyesuaikan dan mengkualitaskan dirinya sejalan perkembangan jaman, ditunjang penguasaan IT yang mumpuni, karena pelayanan pemerintahan kedepan akan berbasis teknologi, jika tidak maka akan tertinggal dan tentu merugikan dirinya sendiri,” tegasnya

Ia juga mengungkapkan bahwa selama ini jarang mendapatkan laporan tertulis tentang penyelenggaraan pemerintahan dari Kecamatan, padahal Camat adalah mewakili Bupati di wilayahnya. Untuk itu kedepan Surunuddin memerintahkan Camat membuat laporan berkala tentang penyelengaraan pemerintahan di kecamatan berbasis aplikasi online.

Surunuddin juga menjelaskan bahwa menjalankan pemerintahan harus ada rasa prihatin atas kondisi masyarakat, khususnya yang belum sejahtera, olehnya aparatur Kecamatan harus membuat program kerja prioritas yang berpihak untuk meningkatkan kesejahteraan, sehingga angka kemiskinan dapat menurun.

Selain itu, Pemerintah Kecamatan juga harus rutin melakukan rapat kerja, agar segala permasalahan yang terjadi di wilayahnya dapat diketahui dan segera di lakukan perbaikan. Termasuk anggaran Dana desa yang diberikan pemerintah agar di gunakan untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat.

“Saya harap Pemerintah Kecamatan, Kelurahan dan Desa lebih tajam dalam melihat program – program kerja yang harus diberikan kepada masyarakat untuk peningkatan kesejahteraan, termasuk wajib membangun sinergi dengan pihak TNI – Polri,” imbuhnya.

Lebih jauh, orang nomor satu di Konsel ini berpesan kepada agar bekerja dengan baik, sesuai aturan dan melakukan peran sesuai tupoksinya, yang jika ada masalah di selesaikan dengan baik, dengan tidak membesarkan permasalahan kecil.

“Begitupun dengan tenaga pelayanan, seperti tenaga kesehatan yang harus pro aktif mengecek kesehatan dan pola hidup sehat warga dan harus memiliki data warga yang menderita sakit, dan segera diobati dan diberikan pemahaman pola hidup sehat, hal itu berlaku juga bagi aparatur Kecamatan, Kelurahan dan Desa yang harus turun melayani warga. Yang sudah saatnya menjalankan pemerintahan yang melayani bukan dilayani,” pungkasnya.

(Edison)

Leave A Reply

Your email address will not be published.