Avon’s Residance Abaikan Protap New Normal Covid 19

0

DETIKSULAWESI.COM, MANADO Ditengah-tengah peningkatan angka penularan Covid-19, di Kota Manado serta gencar-gencarnya penerapan New Normal, pada fasilitas public oleh pemerintah pusat, namun masih ada saja yang mengabaikan.

Seperti kasus ditemukan oleh Tim Survei Fasilitas Public Satgas Covid-19 Pusat, di Avon’s Residance, tidak ada satu pun protap New Normal yang dilakukan.

Sebagaimana pantauan detiksulawesi.com, Kamis (23/07/2020), saat mendamping tim survei fasilitas Public Satgas Covid-19 pusat, banyak menemukan kelalaian yang dilakukan oleh pihak pengelolah.

Pasalnya, saat tim tiba tidak ada sama sekali petugas yang mengecek suhu badan, dan ketika sampai di meja recepsionis petugas yang berjaga sama sekali tidak menggunakan masker, bahkan penutup wajah.

Bukan hanya itu, ketika tim melakukan survey, tim tidak menemukan satupun tempat cici tangan atau hand sanitizer atau petunjuk untuk mencuci tangan apalagi petunjuk protokol Covid-19.

Disaat yang sama juga pada salah satu karyawan ketika ditanyakan oleh tim soal penerapan New Normal, ternyata tidak mengetahuinya, sehingga mereka tidak terlalu merasa wajib untuk melakukannya.

Salah satu Manager Avon’s Residance, Sarah Chandra, memohon maaf yang sebesar-besarnya atas kelalaian yang telah dilakukan dan akan diperbaiki kembali.

Koordinator Tim Survei Public Area Satgas Covid-19 pusat, Heru Prakoso, sangat menyesalkan temuan tersebut.

“Kami sangat sasalkan temuan ini, pasalnya Avon’s Residance, tetap beroprasi ditengah-tengah Pandemi Covid-19, tetapi tidak ada penerapan protokol kesehatan New Normal Covid-19,” tegasnya.

Heru juga menambahkan, apa yang dilakukan pihak perusahaan sama sekali tidak mendukung upaya pemerintah, dalam memutus matarantai penularan Covid-19, serta menjamin kenyamanan pengunjung atau konsumen.

“Saya berharap hal seperti ini dapat diperhatikan oleh pemerintah Kota Manado, dalam hal ini Dinas Pariwisata, agar dapat  memberikan sanksi tegas, biar ada efek jerah kepada managemen Avon’s Residance, demi kepentingan bersama,” tegasnya, sambil berharap.

(CNT)

Leave A Reply

Your email address will not be published.