DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Pemerintah Kabupaten melalui Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Sehan S Landjar SH, Selasa (23/07/2019), secara rsmi menyerahkan dokumen Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara Perubahan (KUA-PPAS) tahun anggaran 2019 ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten.
Penyerahan dilakukan dalam rapat paripurna DPRD Boltim yang dipimpin Ketua DPRD Boltim Marsaoleh Mamonto.
Bupati Boltim Sehan Landjar, pada kesempatannya, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada DPRD yang terus bersinergi terhadap proses pemerintahan dan pembangunan di Boltim.
“Pembangua akan jalan dengan baik jika adanya sinergi antara eksekutif dan legislatif,” tuturnya.
Ketua DPRD Boltim Marsaoleh Mamonto mengatakan, usai menerima draf KUA-PPAS Perubahan tahun anggaran 2019 dari eksekutif, DPRD akan secepatnya untuk melakuan pembahasan.
“Pembahasannya kita akan push, sehingga penetapannya akan segera terlaksana,” kata Marsaoleh.
(hikmah pratama)