Kejaksaan Bolmut Tindak Lanjuti Sejumlah Laporan Dugaan Penyelewengan Dana Desa

0

DETIKSULAWESI.COM,BOLMUT – Kejaksaan Negeri (Kejari) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) akan menindaklanjuti sejumlah laporan dugaan penyelewengan Dana Desa (Dandes).

Hal ini disampaikan oleh pihak Kejari melalui Kasi Intelejen, Bayu, SH saat diwawancari wartawan Detik Sulawesi di ruang kerjanya, Senin (29/12/2021).

“Untuk tahun 2021 ada beberapa laporan yang masuk terkait dana desa, dan ini akan kita tindak lanjuti dengan pendalaman,” ujar Bayu.

Kasi Intelejen juga menyampaikan bahwa dalam proses tindak lanjut laporan tentu ada beberapa hal yang harus didalami dalam laporan.

“Kita akan olah data, dan akan didalami dalam beberapa aspek, diantaranya indikasi kerugian negara, tindakan pelanggaran dan tentunya kualitas dari perkara yang terlapor,” jelasnya.

Bayu juga memaparkan bahwa untuk adanya indikasi pelanggaran, masyarakat bisa menyampaikan dengan beberapa cara dan kanal, apakah lewat kanal online ataukah melaporkan secara langsung, tentunya dengan fakta dan data.

Ditanya soal nama-nama desa yang dilaporkan, Kasie Intel menyampaikan bahwa itu belum bisa dibuka ke publik, karena masih pendalaman.

“Semua laporan ataupun informasi akan kita dalami, jika memang terdapat indikasi penyelewengan, maka akan kita tindak lanjuti,” tutupnya.

(ridwan)

Leave A Reply

Your email address will not be published.