DSC, Bolmut — Guna memantapkan kerja-kerja pengawasan dan penegakan hukum dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), pada Jumat (30/11/2018), akan menggelar Rapat Koordinasi dengan Gabungan Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu), bertempat di Hotel Sutan Raja Kotamobagu.
Sebagaimana disampaikan oleh Arianto Dupa, Sekretaris Bawaslu Kabupaten Bolmut, kepada media ini, Kamis (29/11/2018), bahwa agenda tersebut, akan dihadiri para peserta dari Panwas Kecamatan dengan Pemateri dari Kejaksaan dan Kepolisian.
“Ya, jika tak ada aral melintang, Jumat besok kita akan gelar Rakor pengawasan partisipatif bersama Gakkumdu yang terdiri dari Unsur Kejari Boroko, Polres Kotamobagu serta unsur Bawaslu dan Panwascam se Bolmut,” jelas Arianto.
(tim dsc)