Bupati Limi Hadiri Kegiatan Tahun Baru Saka

0

DETIKSLAWESI.COM, BOLMONG – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir Limi Mokodompit MM, menghadiri kegiatan tahun baru saka 1945 di desa Kosio Kecamatan Dumoga Tengah, Sabtu 6 mei 2023.

Pada kegiatan tersebut, Penjabat Bupati Limi Mokodompit disambut meriah oleh ribuan umat hindu yang ada di wilayah tersebut, dimana, dalam sambutannya, Penjabat Bupati Limi Mokodompit menyampaikan rasa apresiasi dan penghargaannya atas kerukunan, Toleransi, serta kehidupan umat beragama, di daerah Bolaang mongondow.

“Begitu juga di tengah kemajemukan mampu meningkatkan kebersamaan untuk dijadikan sebagai wahana dalam melakukan pembinaan pada umat hindu yang ada di bolmong,” kata Limi.

Bupati menambahkan, beberapa waktu yang lalu, tanggal 22 Maret umat Hindu telah merayakan hari raya Nyepi dan hari ini tahun baru Saka 1945 dengan rangkaian Catur Brata.

“Lewat momentum ini, kami berharap saudara-saudara umat hindu, bisa lebih termotifasi,dan meningkatkan Nilai-nilai Spritual,dan keimanannya kepada Tuhan yang maha kuasa idha Shaghiang widi,” tambahnya.

Bupati juga dalam kesempatan itu, mengatakan kalau saat ini Sulawesi utara yang di pimpin Gubernur Sulut Olly Dondokambey S.E Sebagai tokoh pluralisme dan tokoh nasional, “Untuk itu, wajib kiranya kita terus menjaga hubungan antar umat beragama, dengan mengedepankan rasa toleransi antar sesama dan saling hormat menghormati, sebagaimana yang telah disampaikan oleh bapak Prof DR. Mahfud MD, beberapa bulan lalu waktu mengunjungi Kota Manado,” tutupnya.

(*/Sis Piero)

Leave A Reply

Your email address will not be published.