Bersihkan Teritorial, Kodim 1310/Bitung Serbu Pantai Candi

0

DETIKSULAWESI.COM, BITUNG –   Dalam rangka Program Serbuan Teritorial TNI TA 2020 diwilayah Korem 131/Santiago, Kodim 1310/Bitung menggelar kegiatan pembersihan pantai di wilayah Pantai Candi, Kelurahan Bitung Barat Satu, Kecamatan Maesa, Kota Bitung, (16/9/2020).

Disamping itu, Karya Bakti bersih-bersih pantai dan membersihkan timbunan sampah di permukiman warga pesisir pantai Candi adalah rangkaian kegiatan memperingati HUT TNI ke-75 Tahun 2020 yang diselenggarakan Kodim 1310/Bitung.

Hadir dalam kegiatan pembersihan pantai, Mayor Inf Vino S. Onibala, S.Pt., (Kasdim 1310/Bitung), Kapten Inf Arifin Honggul (Pasi Bakti TNI Rem 131/Stg), Lettu Inf Jullen T. Kasiaheng (Danramil 1310-01/Btg), Anggota Korem 131/Stg berjumlah 5 orang, Anggota Kodim 1310/Btg 25 orang, Anggota Makodim 1310/Btg 25 orang, Lurah Bitung Barat Satu Rocky Pontoan, Perangkat Kelurahan 12 orang dan Masyarakat setempat yang berjumlah 65 orang.

Kegiatan yang diawali dengan apel yang dipimpin oleh Kasdim 1310/Bitung Mayor Inf Vino S. Onibala, S.E., M.Han., dilanjutkan pembagian sektor pembersihan disepanjang pesisir pantai Candi.

“Masih banyak dari masyarakat yang masih kurang peduli terhadap estetika kebersihan lingkungan sehingga masih banyak sampah berserakan. Melalui program pembersihan ini diharapkan dapat menjadi solusi sementara sambil upaya edukasi terhadap masyarakat terus dilakukan,” pungkas Kasdim.

Disampaikan Kasdim 1310/Bitung, menjaga lingkungan tetap bersih harus bisa membudaya dalam Kehidupan masyarakat. Saat ini hampir seluruh kebutuhan manusia, menyisahkan plastik sebagai sampah, yang paling sulit diurai bahkan dalam waktu puluhan tahun sekalipun.

“Menjaga lingkungan agar tetap bersih adalah tanggung jawab semua komponen masyarakat, salah satunya yaitu membuang sampah pada tempatnya, itu sangat membatu memelihara kelestarian alam,” tukas Kasdim.

Dalam pembersihan tersebut, anggota TNI berbaur bersama masyarakat, mengumpulkan sampah menggunakan cangkul dan sapu, setelah itu di bakar.

(rau)

Leave A Reply

Your email address will not be published.