Antisipasi Gangguan Keamanan Saat Perayaan Jumat Agung dan Paskah, Polres Tomohon Kerahkan Ratusan Personil

DETIKSULAWESI, TOMOHON – Guna mengamankan perayaan Jumaat Agung serta hari raya Paskah, Kepolisian Resort kota Tomohon akan mengerahkan ratusan personil yang terdiri dari Peleton Pama Polres Tomohon, personil polres Tomohon yang terdiri dari Sabhara, Lalu Lintas, Reskrim, Narkoba, Sat Intelkam, Binmas, Polsek jajaran serta dibantu oleh TNI dan Sat Pol PP kota Tomohon.

Hal tersebut diungkapkan Kapolres Tomohon, AKBP Bambang Ashari Gatot SIK, MH, kepada sejumlah wartawan, usai pelaksanaan apel gelar pasukan yang dilaksanakan, Kamis (01/04/21/), di lapangan Mapolres Tomohon.

Kapolres melanjutkan, selain personil dari kepolisian resort kota Tomohon, dalam pengamanan Jumat Agung dan Paskah pihaknya turut dibantu oleh satuan polisi pamong praja kota Tomohon serta TNI.

Yang menjadi prioritas utama pengamanan yakni seluruh tempat ibadah, dalam hal ini Gereja yang ada di kota Tomohon.

Untuk sistem pengamanan, Kapolres menuturkan, akan menggunakan dua sistem, yakni sistem mobile serta stationer, untuk pengamanan stationer pihaknya akan menempatkan personil kepolisian disetiap Gereja dan akan dibantu oleh sejumlah elemen masyarakat, diantaranya pemuda Gereja, maupun Linmas, sedangkan pengamanan mobile, akan dilakukan oleh peleton Dalmas Sabhara Polres Tomohon, yang akan melakukan patroli keliling di seluruh lokasi Gereja, yang menjadi tempat pelaksanaan ibadah.

Dari pantauan media, turut hadir dalam apel kesiapan pengamanan, diantaranya Dandim 1302 Minahasa yang diwakili, Kasdim Mayor Infanteri Vecky Welang, Walikota Tomohon, yang diwakili, Kasat Pol PP Syske Wongkar Spd, serta sejumlah pejabat di lingkup Polres Tomohon.

(Erik)

Comments (0)
Add Comment