Pemdes Moyag Tampoan Fokus Berdayakan Masyarakat

DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU — Pemerintah Desa (Pemdes) Moyag Tampoan, Kecamatan Kotamobagu Timur, Kota Kotamobagu, melalui Sekretaris Desa, Herdi Mokoagow, menegaskan, pengalokasian Dana Desa (Dandes) dan Anggaran Dana Desa (ADD), tahun 2020, tak hanya fokus dibidang pembangunan infrastruktur saja, namun pemberdayaan masyarakat juga menjadi skala prioritas.

Pemberdayaan yang dimaksud adalah, para pelaku usaha kecil yang ada di Desa Moyag Tampoan, berupa pemberikan bantuan sesuai dengan kebutuhan.

“Misalnya untuk pembuat kue, kita berikan peralatan membuat kue, kemudian untuk usaha salon kita berikan peralatan gunting. Begitu juga dengan lainnya. Jadi yang diberikan sesuai apa yang mereka butuhkan,” ujarnya.

Dikatakan Herdi, program bantuan Anak Asuh juga menjadi salah satu prioritas Pemdes Moyag Tampoan.

“Jika tahun sebelumnya Anak Asuh dibayarkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot), akan tetapi di tahun ini akan dibayarkan langsung oleh Pemerintah Desa. Namun, tidak berupa uang melainkan dalam bentuk, seragam, sepatu, tas serta perlengkapan sekolah lainnya,” jelas Herdi.

Olehnya, dia berharap anggaran yang dinilai cukup besar ini, akan tepat sasaran dan dapat langsung dirasakan oleh masyarakat Moyag Tampoan.

“Saat ini kita sedang mendata kembali masyarakat yang ekonominya dibawah, agar bantuan, dapat tepat sasaran,” ujarnya.

(Kifly)

Comments (0)
Add Comment