BoltimEkonomi

Dinsos Boltim Segera Salurkan Bantuan

×

Dinsos Boltim Segera Salurkan Bantuan

Sebarkan artikel ini
Dinsos Boltim Kembalikan Berkas Bantuan Eks Napi ke Pemdes
Ir Hi Rudi Malah, Kadisos Pemkab Boltim

DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Jika tak ada aral melintang, pada bulan Mei medatang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) melalui Dinas Sosial (Dinsos), akan segera menyalurkan sejumlah bantuan sosial bagi Kelompok Usaha Bersama (KUBE), Wanita Rawan Sosial (WRS), dan Lanjut Usia (Lansia).

Hal ini, dikatakan Kepala Dinsos Pemkab Boltim, Ir Hi Rudi Malah, Sabtu (13/04/2019), saat bersua dengan detiksulawesi.com, siang tadi.

“Ya, kami akan menyalurkan beberapa bantuan, baik itu KUBE, WRS dan lansia untuk perempuan diatas 65 tahun serta pria diatas 70 tahun, pada bulan Mei medatang,” terang Rudi.

Dikatakannya, untuk KUBE terdapat 30 kelompok, dengan total anggaran yang ditata pada alokasi Anggaran Pedapatan Belanja Daerah (APBD) Boltim, tahun anggaran 2019, sebesar Rp600 juta.

“Khusus KUBE, masing-masing kelompok dapat bantuan sebesar Rp20 juta. Itu berupa bahan bukan diuangkan. Tiap kelompok terdapat 10 orang anggota,” kata Rudi.

Untuk WRS, kata Rudi, pihaknya akan memberi bantuan berupa mesin jahit, kepada 4 kelompok penerima, juga buat 4 kelompok perbengkelan dengan peralatan bengkelnya.

Diketahui, untuk WRS, pemkab Boltim, menyediakan biaya sebesar Rp85 juta sebagaimana tertata dalam APBD tahun anggaran 2019.

“Untuk lansia, akan mendapatkan bantuan berupa uang tunai kepada 1500 orang, masing-masing sebesar Rp2 juta. Total anggaraya sebanyak Rp3 miliar,” ucap Rudi.

(matok’s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *