Komisi I Monitor Langsung Pelayanan Kesehatan RSUD Bolmut

DETIKSULAWESI.COM, BOLMUT – Komisi I dan III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melakukan monitoring ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bolmut, Senin (11/11/2019).

Menurut ketua Komisi I, Rekso Siswoyo Binolombangan bahwa untuk Komisi I melihat secara langsung proses pelayanan kesehatan di rumah sakit ini.

Dalam monitoring ini, Sekretaris Komisi I, Budi Setiawan Kohongia mengatakan bahwa dari hasil monitoring komisi I, ada beberapa catatan yang nantinya akan selaraskan pada pembahasan APBD 2020.

“Diantaranya penambahan selasar bagian kiri RSUD, peralatan medis, obat-obatan serta fasilitas ruangan baik ruangan tenaga media maupun pasien,” ujar Aris.

Menurutnya bahwa beberapa hal itu yang dilihat secara langsung oleh Komisi I.
“Nantinya hal ini akan kita bawah pada pembahasan APBD insya allah bisa kami perjuangkan,” tambahnya.

Kedatangan wakil rakyat periode 2019-2024 itu disambut oleh Direktur Utama (Dirut) RSUD dr .Weny Suwikromo dan Kabag Humas Grace Lasama,S.Kep.

Personil Komisi I yang melakukan monitoring diantaranya Ketua Komisi Rekso Siswoyo Binolombangan, Budi Setiawan Kohongia , S.Pd (Sekretaris), Husen Yahya Suit Pontoh (Anggota), Mardan Umar (Anggota)

(ridwan)

DPRD BolmutKomisi IMonitoringRSUD Bolmut
Comments (0)
Add Comment