Terkini

Steven Kandouw Ajak Masyarakat Kotamobagu Pilih NK-STA

×

Steven Kandouw Ajak Masyarakat Kotamobagu Pilih NK-STA

Sebarkan artikel ini
Steven Kandouw Ajak Masyarakat Kotamobagu Pilih NK-STA
Suasana silahturrahmi Paslon SK-DT dengan warga Kotamobagu di kediaman Calon Wakil Wali Kota Kotamobagu STA...

KOTAMOBAGU — Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Sulawesi Utara (Sulut) nomor 3, Steven Kandouw-Denny Tuejeh (SK-DT), melakukan silaturahmi dengan masyarakat Desa Poyowa Besar, bertempat di kediaman calon Wakil Wali Kota Kotamobagu Sri Tanti Angkara (STA), Rabu (09/10/2024) malam.

Mengawali sambutannya, Steven Kandouw, mengajak masyarakat Kotamobagu, untuk memenangkan Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Kotamobagu nomor urut 3, Nayodo Koerniawan-Sri Tanti Angkara (NK-STA).

Dikatakan Steven Kandouw, kedatangan SK-DT disini bersilaturahmi sekaligus perkenalan, namun yang paling utama untuk meyakinkan masyarakat memilih Nayodo Koerniawan dan Sri Tanti Angkara sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu.

“Jangan lupa sampaikan ke teman, kerabat dan keluarga pilih NK-STA,” ajak Steven, disambut aplaus masyarakat yang hadir.

Dihadapan ribuan warga, Steven memberikan alasan kuat mengapa harus memilih NK-STA, itu didasari sejumlah hal, termasuk prilaku NK-STA dalam bermasyarakat.

“Saya senang sekali waktu NK-STA dicalonkan PDI Perjuangan, karena track record keduanya figur yang sederhana, bukan orang sombong, bisa kita lihat bersama walaupun pak Benny Rhamdani sekelas menteri tapi istrinya ibu Tanti orang yang rendah hati,” aku Steven, disambut sorak-sorai massa pendukung.

Secara spesifik Steven pun memberikan gambaran kepada warga tentang kedua figur calon pemimpin Kota Kotamobagu ini, dalam penilaiannya karakter Nayodo Koerniawan selama menjabat wakil wali kota, dirinya tidak pernah merongrong, tidak pernah mengadu, karena  sangat menghargai jabatan yang diberikan, inikah alasan kuat keputusan DPP memilih pak Nayodo.

“Begitu juga dengan ibu Tanti, saya sudah kenal lama. Jadi ikatan history ini sangat mendalam, meski sudah larut malam saya tetap datang untuk memberikan dukungan kepada pasangan NK-STA,” aku Steven.

Nah, dengan semangat ini, adalah semangat gotong royong. Jika diibaratkan PDI Perjuangan, semangatnya tim, bersama-sama dengan partai pengusung. “Selamat bergabung teman-teman Hanura mari bersama kita menangkan Pilkada 2024,” imbuhnya.

Pada kesempatan tersebut, NK-STA menyampaikan komitmennya untuk memenangkan SK-DT sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut terpilih dalam Pilkada tahun 2024.

“Selamat datang di Kotamobagu calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut pak Steven dan pak Denny. Orang Kotamobagu kalau sudah menjatuhkan pilihan sulit untuk dipengaruhi. Ini bukti meski sudah larut malam, namun semakin banyak yang datang memberikan dukungan,” ucap Nayodo. Dikesempatan yang sama, calon Wakil Wali Kota Kotamobagu Sri Tanti Angkara (STA) menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw dan Denny Tuejeh dalam rangkaian kegiatan silaturahmi dan tatap muka langsung dengan masyarakat Desa Poyowa Besar.

“Kerinduan masyarakat Poyowa Besar akan figur SK-DT, terobati atas kedatangan ini. Pendukung NK-STA solid, tegak lurus mendukung Steven Kandouw dan Denny Tuejeh sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut terpilih demi Sulut maju dan sejahtera. Mari rapatkan barisan kita bergandengan tangan untuk kemenangan Gubenur  dan kemenangan Wali Kota Kotamobagu,” ucap STA.

Perlu diketahui hadir mendampingi SK-DT dalam kegiatan ini, diantaranya anggota DPR RI, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, sejumlah calon kepala daerah, para anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota se Sulut baik dari fraksi PDIP maupun Hanura serta tokoh masyarakat Desa Poyowa Besar.(mun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *