DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU – Menyemarakkan bulan ramadan 1440 Hijriah, pemuda Kelurahan Mongkonai, Kecamatan Kotamobagu Barat, berinovasi membuat “Kampoeng Ramadhan”.
“Kampoeng Ramadhan” yang digagas Pemuda Karang Taruna ini kini menjadi objek wisata religi di Kotamobagu.
Dari penjelasan yang disampaikan Ketua Panitia Kampoeng Ramadhan, Boby Kobandaha, Tujuan Kampung Ramadan menciptakan kegiatan positif yang Inovasi dan kreatif di bulan ramadan agar kelurahan ini mempunyai ciri khasnya sendiri.
“Iya, ini juga untuk menciptakan Kelurahan Mongkonai sebagai lokasi wisata relegi di bulan ramadan,” ujarnya. Senin (13/05/2019).
Dikampung ramadhan ini, kata Boby, ada pasar sore yang menjajakan menu buka puasa, wisata malam seperti angkringan ramadhan dan beberapa kegiatan lainnya.
“Kita juga tahun ini membuat satu lomba untuk memeriahkan bulan ramadhan, yakni Lomba azan, mewarnai, lomba hafiz juzamma,” Ia menambahkan.
Rencananya rangkaian Kegiatan Kampoeng Ramadhan Mongkonai, nanti akan ditutup dengan Buka Bersama Seluruh Masyarakat Mongkonai yang dirangkaian dengan Penyerahan Santunan Kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa.
(Kifly)