DPRD Minta Proses Tender Proyek Tepat Waktu

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLMUT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) meminta Pemerintah Daerah mempercepat lelang proyek yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2019.

Hal ini disampaikan Ketua DPRD Bolmut, Saiful Ambarak, Rabu (13/02/2019)
“Semua proyek fisik tahun anggaran 2019 sudah harus masuk tahap lelang sehingga sudah bisa ditetapkan pemenangnya dan langsung dikerjakan, ini dilakukan untuk menghindari keterlambatan pembangunan”. Harap Saiful.

Saiful menjelaskan, bahwa hal itu perlu dilakukan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmut selain menjaga kualitas pekerjaan proyek juga untuk menghindari proyek fisik yang tidak selesai karena keterlambatan proses tender.

“Harus belajar banyak dari pengalaman sebelumnya tersebut agar kejadian kejadian seperti itu tidak akan terulang kembali pada tender proyek tahun 2019 ini,” ungkapnya.

(ridwan)

Leave A Reply

Your email address will not be published.