Bolmut Menuju Kabupaten Produktif dan Aman Covid-19

Catatan Epidemiologi Jusnan C. Mokoginta (Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bolmong Utara)

0

Catatan Epidemiologi, oleh: Jusnan C. Mokoginta (Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bolmong Utara)

ADA yang harus diungkapkan dalam kurun waktu 3 bulan terakhir angka2 Epidemiologi berhasil dicapai.

Dengan pendekatan & strategi yang tepat, kurang lebih 15 Indikator penilaian yang dipersyaratkan oleh Gugus Tugas dari Pusat berhasil dicapai dengan baik, sehingga Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) ditetapkan sebagai salah satu Daerah Resiko Rendah Penularan Covid 19 atau Zona Kuning.

Apa Dampaknya ?

Kabupaten Bolmut dapat direkomendasikan untuk memulai lagi aktivitas dari Perkantoran, Bisnis & Perdagangan, Transportasi dan juga kegiatan beribadahpun sudah bisa dilakukan secara bertahap dengan mengikuti Protokol Covid 19 yang sudah ditetapkan Pemerintah.

Sebagai bagian penting dari Gugus Tugas Dinas Kesehatan selalu menjadi pihak utama dalam merekomendasikan kegiatan2 tersebut.

Artinya boleh atau tidak Bolmut kembali lagi kepada kepada kehidupan normal pasti harus melalui kajian kritis berdasarkan angka-angka yang telah dicapai oleh semua jajaran yang ada didalam Gugus Tugas Penanggulangan Covid Kabupaten Bolmut.

Beberapa daerah justru masih dalam tahapan berusaha menghentikan kenaikan kurva dari Covid 19 yang cenderung naik terus dan tidak bisa memastikan kapan akan menurun seperti yang telah dicapai oleh Bolmut. PSBB masih dilakukan.

Kehidupan Sosial Kemasyarakatan belum bisa dilaksanakan. Bahkan kegiatan Pemerintahanpun belum bisa maksimal.

Apakah capaian baik  ini datang sekejap dan seperti membalikan telapak tangan?.

Saya pastikan tidak. Karena lebih 3 bulan kita semua di Bolmut bekerja keras siang malam.
Semua elemen bergerak. Strategi Social Distancing skala kecil sudah dilakukan lebih awal dengan menjaga perbatasan masuk Timur dan Barat.
Pemerintah dengan TNI & Polr bergerak cepat mengawal Dinas Kesehatan dan SKPD terpadu dalam melakukan langkah Screening.

Tracing dan Tracking secara cepat untuk mengisolasi dan memutuskan rantai penularan dari Virus Corona ini. OTG, ODP, PDP bahkan yang terkonfirmasi Positifpun ditangani sesuai prosedur sampai sembuh. Singkatnya Bolmut relatif cepat disterilkan sampai ke desa2 yang ada di Bolmut.

Kita di Bolmut memiliki data yang lengkap, bahkan peta epidemiologi yang cukup baik dari seluruh warga yang ada di wilayah.

Alhasil kondisi saat ini cukup aman dan terkendali walaupun masih tetap siaga serta waspada. Fundamen kesehatan yg dibangun cukup kuat dalam melawan Covid 19 ini.

Lantas apa yg menjadi masalah saat ini?

Ancaman terbesar kita saat ini adalah respons masyarakat terhadap komunikasi publik yg ada selama ini.

Issue sudah bergeser ke arah melemahkan kepercayaan terhadap langkah langkah yang dilakukan pemerintah dan instansi tekhnis yang terlibat didalam penanganan Covid 19.

Beberapa kasus terakhir seperti  pada saat  penetapan hasil status terkonfirmasi positif, Perampasan Pasien PDP bahkan sampai penolakan pemakamannya adalah contoh paling anyar akan belum berhasil masuknya  informasi Covid 19 didalam benak publik.

Ketidakpahaman publik (Ignorance) dibuat sedemikian rupa untuk menafikan capaian-capaian keberhasilan selama ini.

Yang jadi  polemik justru hal hal yg sudah jelas regulasi dan protapnya. Muncul beberapa ahli Pandemi yg tidak memiliki kompetensi meramaikan ruang publik dan membentuk opini kurang tepat.

Asimetri Informasi bergerak liar bagai bola panas hingga pada akhirnya menjadi kontra produktif terhadap upaya utama untuk Bolmut keluar dari masalah Pandemi ini secepatnya.

Sebenarnya harapan kita semua sama dan satu saja, Bolmut segera mungkin keluar dari masalah Covid 19 ini.

Jusnan C. Mokoginta

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.