Antisipasi Krisis Pangan Pemkab Boltim Canangkan SKPD Bercocok Tanam

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Dampak jangka panjang wabah Virus Corona (Covid-19) salah satunya adalah ketahanan pangan. Hal ini membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) lakukan pencanangan SKPD gerakan tanam pangan, bertempat di lahan depan Kantor Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak), Jum’at (05/06/2020).

Pencanangan tersebut, dipimpin langsung oleh Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Salim Landjar. SH, didampingi Kapolres Boltim AKBP Irham Halid S.IK, Sekda Ir Sonny Warroka, Ketua KNPI Boltim Amalia Landjar Para Asisten, Pimpinan SKPD, Perwira Penghubung (Pabung) TNI Pak Supardi serta ASN dilingkup Pemda Boltim.

Pada kesempatan itu, Bupati Sehan Landjar mengatakan, Tujuan kegiatan mengajak merangsang masyarakat untuk turut serta bersama-sama lakukan penanaman komiditi pangan lokal guna mencegah terjadinya kelangkaan bahan makanan dan krisis pangan.

“Saya berharap masyarakat bisa bersama-sama lakukan tanaman pangan agar nantinya kita bisa punya cadangan pangan dan ini bisa terus kita kembangkan ke depan agar bisa menyediakan pangan sendiri,” jelasnya

Disela sela kegiatan tersebut Bupati Sehan Landjar menyerahkan sejumlah hak rakyat berupa bibit jagung dalam kemasan kantong plastik ukuran  5 kg serta bibit kelapa secara simbolis.

Bupati menyebut, kedepan lahan untuk menanam akan diperluas sehingga tak hanya SKPD namun petani dan masyarakat boltim juga bisa menanam.

“Mudah-mudahan pandemi ini akan cepat berakhir dan semua kita tidak merasa pandang enteng dan sembrono sehingga pada pertengahan bulan Juni ini curva penyebaran akan cenderung menurun sehingga aktifitas kita akan pulih seperti sediakala, walaupun recovery ekonomi diprediksi sampai pada tahun 2022,” kata Bupati.

Sementara itu, kepala Dinas Pertanian Boltim Ir. Setiono menyampaikan, bahwa pelaksanaan acara menanam hari ini adalah yang pertama melaksanakan realisasi dari surat edaran menteri pertanian bahkan mungkin secara nasional ini yang pertama.

Selanjutnya tujuan dari Gerakan SKPD Menanam ini adalah Mengajak dan merangsang masyarakat ikut serta bersama sama melaksanakan penanaman komoditi pangan lokal untuk mencegah kelangkaan bahan dan krisis pangan.

“Meningkatkan semangat menanam bagi ASN di lingkup Pemda Boltim, Tersedianya bahan pangan bagi masyarakat yang berkualitas dan seimbang bagi pemenuhan gizi masyarakat,” ucap Setiono.

(Advertorial)

Leave A Reply

Your email address will not be published.