Polres Kotamobagu Latihan Cara Penanganan Jenazah Covid-19

0

DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU – Gandeng sejumlah instansi terkait, Polres Kotamobagu menggelar pelatihan penanganan olah TKP dan tata cara pemulasaran jenazah Covid-19, Selasa (05/05/2020).

Kegiatan yang digelar di halaman Markas Polres (Mapolres) Kotamobagu ini, melibatkan anggota Komando Distrik Militer (Kodim 1303) Bolmong dan Satuan Polisi (Satpol-PP) Kota Kotamobagu.

Kapolres Kotamobagu AKBP Prasetya Sejati, SIK, melalui Wakapolres Kotamobagu Kompol Rina Frillya, SIK, mengatakan latihan bersama tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada personil yang terlibat, terkait tata cara penanganan jenazah Covid-19.

“Maksud kami melaksanakan kegiatan latihan bersama tersebut yaitu untuk memberikan pemahaman terkait tata cara penanganan yang sesuai standar terhadap jenazah yang diduga terpapar Covid-19” Jelas Wakapolres.

Lanjutnya, “Adapun latihan tersebut yaitu mempraktekkan tata cara baik dimulai dari pemakaian APD lengkap, olah TKP,  evakuasi jenazah Covid-19, hingga tata cara pemakaman jenazah korban Covid-19,” imbuhnya

(*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.