Pemkot Kotamobagu Buka Lowongan Security

0

DETIKSULAWESI.COM, KOTAMOBAGU — Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu membuka lowongan pekerjaan security yang akan ditempatkan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu.

Perekrutan security dilakukan lewat Dinas Satuan Polisi Pamung Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpolpp-Damkar).

Kepala Bidang (Kabid) Keamanan dan Ketertiban Umum, Dinas Satpolpp-Damkar, Chandra Wahid, menyebutkan, untuk persyaratannya pelamar harus mengantongi ijazah pelatihan security dan memiliki kartu izin memegang senjata tajam jenis sangkur.

“Walaupun yang bersangkutan belum pernah bekerja sebagai security tetapi memiliki semua persyaratan itu, maka silahkan mendaftar,” kata Chandra, saat ditemui dikantornya, Senin (24/2/2020).

Dia juga menyebutkan, pendaftaran untuk gelombang pertama dibuka sampai tanggal 29 Februari pekan ini.

“Kami akan menerima berkas pendaftar hingga batas waktu yang ditentukan. Setelah itu, kami akan seleksi mana yang layak untuk dipekerjakan di rumah sakit nanti, baik dari segi sikap maupun pengetahuan,” terang Chandara.

Dia juga menambahkan, untuk tahapan seleksi adalah tes wawancara dan uji kesamaptaan.

“Nama-nama yang lolos seleksi akan diserahkan ke pihak rumah sakit,” tutup Chandra.

(Kifly)

Leave A Reply

Your email address will not be published.