Musda X Partai Golkar Sulut, CEP Terpilih Kembali Secara Aklamasi

0

DETUKSULAWESI.COM, POLITIK — Musyawarah Daerah (Musda) X Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) yang diikuti 15 DPD 2 Kabupaten Kota se-Sulut, Sayap Partai AMPG, KPPG, MKGR, Kosgoro dan Soksi berjumlah 300 Kader, digelar di Hotel Fourt Point, Sabtu (15/02/2020).

Dalam Sambutan Panitia Pelaksana James Arthur Kojongian ST, MM, mengatakan agenda inti pada Musda ini, yakni Pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sulut, dan Penyusunan program DPD ke depan.

Wakil Ketua DPRD Sulut ini menjelaskan, Pelaksana Musda sukses dibiayai oleh Fraksi DPRD Sulut. Sisa anggaran ditopang oleh Ketua DPD 1 Partai Golkar Sulut Ketua DPD Partai Golkar Sulut, Christiany E Paruntu, SE.

Pembukaan Musda dilakukan dengan menyanyikan Mars Partai, Hitme Partai dan pemukulan Tetengkoren oleh Wakil Ketua Umum Donny Kurnia Tanjung yang juga Ketua Komisi II DPR RI di dampinggi Ketua DPD 1 Partai Golkar Sulut Christiany E Paruntu, SE.

Setelah beremuk dalam Musda, 15 DPD 2 Partai Golkar bersepakat memilih kembali Christiany E Paruntu, SE sebagai Ketua DPD 1 Partai Golkar Sulut.

Christiany E Paruntu, SE kepada awak media mengucapkan terima kasih kepada seluruh Penggurus DPD 2 Se Sulut yang masih percaya dirinya untuk memimpin kembali Partai Golkar.

“Saya mengajak kader dan masyarakat yang masih mencintai Partai Golkar untuk bersama-sama dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah dan meminta kepada sesepuh Partai Golkar agar bersama-sama kembali dalam Partai berlambang beringin ini,” ucap CEP.

Dalam Rapat Musda Ketua DPD 1 Christiany E Paruntu, SE memperkenalkan satu per satu Bakal Calon Kepala Daerah yang mendaftar di Partai Golkar

Diantaranya Djelantik Mokodompit Calon Wakil Gubernur, Mantan Ketua DPD 1 Partai Golkar Jimmy Rimba Rogi Calon Wali Kota Manado, Mikha Paruntu Calon Bupati Minsel, Sherly Sompotan Calon Wali Kota Manado, Harley Mangindaan Calon Wali Kota Manado, Denny Wowiling Calon Wakil Bupati Minut juga beberapa Calon lainya.

(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.