PKH Boltim Dapat Empat Unit Laptop

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) melalui Dinas Sosial melakukan serah terima empat unit laptop kepada Program Keluarga Harapan (PKH).

Kepala Dinas Sosial Pemkab Boltim, Slamet Umbola, melalui Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, Fitriyah Ma’ruf, mengatakan, dana sharing PKH yang alokasinya dari APBD sebesar 5 persen dari total alokasi bantuan PKH dalam setahun.

“Anggaran dana sharing PKH Boltim tahun ini sebesar Rp250 juta,” ujarnya.

Kata Fitriya, PKH Boltim baru tahun 2019 ini menerima Dana sharing  dari Pemkab Boltim, dikarenakan pada tahun 2020 belum tercover.

“Untuk Tahun 2020, belum tercover, nanti kita lihat saat pergeseran,” terang Fitriya.

Selain 4 buah laptop, lanjut Fitriya, ada 2 meja biro, 2 lemari, kursi rapat 1 lusin dan sebagiannya untuk operasional peserta PKH.

Terpisah Koordinator Kabupaten PKH Boltim, Farly Loho, mengatakan sebagai wujud dukungan dari pemerintah daerah kepada PKH, sehingga itu ada dana sharing minimal 5 persen.

“Pengadaan laptop itu diambil dari dana sharing, awalnya hanya tiga namun ditambah menjadi empat unit,” ujar Farly Loho, Kamis (14/11/2019).

Lanjut Farly, pengadaan laptop merupakan permintaannya untuk menunjang proses pendataan di sekretariat PKH Boltim.

“Alhamdulillah tahun ini ada dana sharing dari pemkab Boltim,” kata Farly Loho, yang juga tokoh pemuda tutuyan ini.

Farly juga mengatakan belum mengetahui dana sharing untuk tahun 2020. Namun ia berharap dana sharing di tahun 2020 akan meningkat menjadi Rp300 juta.

“Kedepan targetnya kita usulkan kendaraan dinas untuk PKH,” tutur Farly.

(Parz)

Leave A Reply

Your email address will not be published.