Bersama Pemkab Boltim BSG Cabang Tutuyan Gelar Sosialisasi Kredit Konstruksi

0

DETIKSULAWESI.COM, BOLTIM — Bank SulutGo Cabang Tutuyan, bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Kamis (25/07/19), menggelar sosialisasi kredit konstruksi, bertempat di aula Balai Pertemuan Desa Tutuyan, Kecamatan Tutuyan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Boltim, Ir Hi Muhammad Assagaf MM, mewakili Bupati Sehan Landjar, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada pihak Bank SulutGo, yang telah memfasilitasi, sekaligus membantu masyarakat di daerah ini, demi kemajuan pembangunan di Kabupaten Boltim.

“Ya, kontraktor jika melaksanakan suatu pekerjaan proyek pemerintah, maka harus benar-benar dilaksanakan berdasarkan aturan main yang berlaku,” kata Sekda Assagaf.

Ditegaskannya, apabila pelaksanaan proyek dilapangan tidak sesuai spek atau menyimpang dari RAB, sudah tentu aka menghadapi yang namanya masalah hukum.

“Konsekwesninya pidana,” singkatnya.

Demikian pula kata Assagaf, waktu pelaksanaan pekerjaan dilapangan harus tepat waktu.

“Saat ini KPK akan masuk di semua lini. Ini warning kepada seluruh kontraktor, tolong kuasai teknis,” tegasnya.

Jangan nanti ada pemeriksaan kata Asaggaf, baru menyalahkan orang lain. Sehingga diharapkan setiap pelaksanaan pekerjaan senantiasa dilaksanakan dengan teliti agar tidak ada Tuntutan Ganti Rugi (TGR).

Pimpinan Cabang Bank SulutGo Tutuyan, Diana Mokoginta, kepada sejumlah awak wartawan, mengatakan, pihaknya selalu melakukan sosialisasi setiap akan dilakukan pelelangan proyek tahunan.

“Tiap tahun anggaran, kami melakukan sosialisasi, dengan tujuan agar pihak kontraktor dapat memahami aturan main yang berlaku,” ujar Diana.

(hikmah pratama)

Baca Juga: Bupati Boltim Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi di Jakarta

Leave A Reply

Your email address will not be published.